1. Home
  2. Kulineran

7 Warung Seblak Favorit di Bandung Versi Warga Lokal

Saking mudahnya ditemukan di seluruh penjuru Kota Bandung, kita seringkali kebingungan jika ingin mencicipi seblak.

Seblak.
Seblak. (Pixabay)

SOEAT - Bandung dikenal sebagai kota dengan segudang kuliner unik, dan salah satu yang paling populer adalah seblak. Tentu saja, keberadaannya sangat mudah dicari. Harganya pun relatif murah meriah.

Hidangan berbasis kerupuk basah dengan kuah pedas dan gurih ini telah berkembang menjadi berbagai variasi yang menggoda selera. Saking banyaknya, kita seringkali kebingungan jika ingin mencicipi seblak.

Nah, berikut adalah 7 warung seblak yang paling direkomendasikan oleh warga lokal di Bandung:

1. Seblak Parasmanan, Sindanglaya

Warung ini terkenal dengan racikan bumbu khas dan kuah yang gurih. Seblak Parasmanan Sindanglaya selalu ramai dikunjungi karena pilihan toppingnya yang beragam dan rasa yang autentik.

2. Seblak Gacor, Kiaracondong

Seblak Gacor 45 Teh Santi
Seblak Gacor 45 Teh Santi - Dian Cahyano Google Bisnis

Terletak di Kiaracondong, warung kecil ini menyajikan seblak dengan cita rasa luar biasa. Bumbu yang meresap dan topping yang melimpah membuat Seblak Gacor menjadi favorit warga sekitar.

3. Seblak Mama Saleh

Seblak mamah saleh
Seblak mamah saleh - Rhevi Google Bisnis

Nama ini sudah tidak asing lagi bagi pecinta seblak di Bandung. Seblak Mama Saleh dikenal dengan cita rasa autentiknya yang menggugah selera, menjadikannya salah satu pilihan utama warga lokal.

4. Seblak Oces

Seblak Oces adalah salah satu pelopor seblak di Bandung. Dengan rasa yang konsisten dan harga terjangkau, tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh mahasiswa dan pelajar.

Seblak.
Seblak Oces, salah satu seblak favorit warga lokal di Bandung. Letaknya di Jalan Purnawarman, Kota Bandung.

5. Seblak Kauruan

Terletak di Jalan Rumah Sakit, Seblak Kahuruan menjadi tempat yang cocok untuk menikmati seblak dengan suasana santai. Racikan bumbu yang pas dan porsi yang cukup membuatnya selalu jadi pilihan warga Bandung.

6. Seblak Cobek Teh Ida Braga

Seblak Cobek Teh Ida Braga
Seblak Cobek Teh Ida Braga - Kawi Boedisetio Google Local Guide Level 10

Seblak ini terkenal dengan cara penyajiannya yang unik menggunakan cobek. Lokasinya yang tersembunyi di Gang Apandi Braga justru menambah daya tariknya bagi pecinta kuliner.

7. Seblak Sultan

Seblak Sultan
Seblak Sultan - Fadhlur Rohman Google Local Guide Level 8

Berlokasi di Jalan Sultan Tirtayasa, Seblak Sultan menawarkan variasi topping yang beragam. Kuahnya yang kaya rempah dan pilihan level pedas yang bisa disesuaikan membuatnya selalu ramai pengunjung.

Jangan lupa untuk memilih level pedas yang sesuai dengan selera. Sebaiknya, jangan terlalu berani jika tidak terbiasa dengan pedas.

Coba juga topping unik seperti jamur enoki atau tulang rawan untuk pengalaman berbeda. Hmm, tambahkan telur juga sangat direkomendasikan.

Dan, jangan lupa, seblak lebih seru dinikmati bersama teman sambil berbagi cerita. So, selamat nyeblak!***